Pereli Inggris Sam Sunderland akhirnya dinobatkan sebaga juara Reli Dakar 2017. Pereli KTM tersebut berhasil menjadi juara usai finish di posisi kelima di Stage akhir yang berakhir di Ibukota Argentina, Buenos Aires.
KTM juga menyapu bersih podium dengan menempatkan rekan setim Sunderland, Matthias Walkner di urutan kedua dan pereli Spanyol Gerrard Farres di urutan ketiga. Hasil ini membuat KTM tidak pernah kehilangan gelar sejak tahun 2001 ketika event ini masih bernama Paris-Dakar.
“Luar biasa bisa finish pertama kali dan menjadi pemenang. Saya beusaha tetap tenang sepanjang balapan dan itu menjadi kunci terbesar kemenangan saya. Saya harap kedepannya akan banyak pembalap-pembalap reli dari negara asal saya,” bilang Sunderland
Hasil Reli Dakar 2017
1 Sam Sunderland KTM 32h06m22s
2 Matthias Walkner KTM +32m00s
3 Gerard Farres KTM +35m40s
4 Adrian van Beveren Yamaha +36m28s
5 Joan Barreda Honda +43m08s
6 Paulo Goncalves Honda +52m29s
7 Pela Renet Husqvarna +57m35s
8 Franco Caimi Honda +1h42m18s
9 Helder Rodrigues Yamaha +2h03m06s
10 Joaquim Rodrigues Hero +2h19m37s (www.motorplus-online.com)