Find Us On Social Media :

Jangan Abaikan Tekanan Angin Ban Di Motor

By Motorplus, Kamis, 26 Januari 2017 | 05:05 WIB
()

Jangan abaikan tekanan angin ban di motor. Sebab, tekanan angin ban sangat berpengaruh pada kenyamanan berkendara. Maklum saja, ban menjadi satu-satunya part di motor yang langsung menyentuh aspal. Jadi jangan sepelekan segala sesuatu yang terjadi pada ban.

"Alangkah baiknya, setiap pagi mengecek tekanan angin ban motor. Kenapa pagi hari? Karena suhu ban di pagi hari masih normal karena tidak terkena panas dari mesin maupun aspal. Kalau sudah kena panas mesin dan aspal tekanan angin ban bisa bertambah angkanya," jelas Arief Soegiarto dari Bengkel GasGas Motor dijalan Fatmawati Raya No 33c Jakarta Selatan.

Kalau ban dibiarkan dalam keadaan kempis atau kurang angin, pasti akan menjadi berat beban motor tersebut. Pria yang lebih dikenal dengan Arief Tossa ini menambahkan, "Ban yang kita pakai pun, akan menjadi cepat habis. Karena bidang yang menempel pada aspal, menjadi luas. Bisa ditambah anginnya, tetapi resikonya ya kurang mencengkram diaspal. Jadi, ukur anginnya sesuai beban yang kita bawa," tutupnya. (www.motorplus-online.com)