Jakarta akan ada aksi demo damai, bagi para pengendara roda dua yang mau bepergian agar memantau situasi lalu lintas.
Info yang didapat dari TMC Polda Metro Jaya pagi ini, akan ada pengalihan arus lalu lintas. Nah, rute apa aja itu? Yuk kita simak 7 point penting prihal pengalihan arus lalu lintas.
1. Dari Jalan Hayam Wuruk menuju Jalan Majapahit dialihkan ke kiri menuju Jalan Juanda. Kendaraan dari arah Lapangan Banteng menuju Jalan Veteran, bisa dialihkan ke Jalan Pos.
2. Dari Jalan Gunung Sahari menunu Jalan DR Sutoyo, diluruskan ke Jalan Senen Raya. Kemudian, arus lalu lintas dari Jalan Senen Raya menuju Jalan Budi Utomo diluruskan ke Jalan Gunung Sahari.
3. Lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Timur menuju Jalan Medan Merdeka Utara, dialihkan ke Jalan Perwira. Sementara, kendaraan yang datang dari Simpang Lima Senen menuju RSPAD, bakal diluruskan ke Jalan Senen Raya.
4. Dari arah Cikini Raya menuju Ridwan Rais, dialihkan ke kanan menuju Jalan Kwitang Raya. Opsi lain, kendaraan dari Jalan Kwitang diputarbalikkan kembali ke Jalan Kwitang Raya. Serta, kendaraan dari Jalan Kebon Sirih diluruskan ke Jalan Kwitang Raya.
5. Dari Jalan Jenderal Sudirman menuju Jalan Medan Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Kebon Sirih atau Tanah Abang.
6. Dari Abdul Muis, diluruskan ke Jalan Harmoni maupun Fachrudin. Lalu, pengendara dari Abdul Muis yang hendak menuju Jalan Museum, diluruskan ke Jalan Fachrudin. Begitu juga sebaliknya.
7. Jalan diseputaran Patung Kuda juga bakal ditutup, begitu juga dengan areal seputar Gambir, Jakarta Pusat. Kemudian, Jalan Veteran juga bakal kena penutupan.
OPERATOR NTMC
Call Center NTMC 1500669 (www.motorplus-online.com)