Buat yang sudah tebus Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150, ini dia pilihan variasi genuinenya, yang bakal bikin tampilan GSX-R150 atau GSX-S150 sobat makin racy.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) perkenalkan 6 produk SARP Cobra Series untuk Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150, dalam acara 18th OTOBURSA Tumplek Blek di Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (1/4) ini.
SARP adalah singkatan dari Suzuki Autorized Racing Part, yang merupakan divisi variasi OEM Suzuki.
"Ragam variasi ini untuk memenuhi keinginan konsumen yang mau tampil beda. Pakai variasi SARP Cobra Series ini, ridak akan menggugurkan garansi. Sekarang sudah bisa dipesan di stand kami di OTOBURSA Tumplek Blek, atau bisa lewat dealer Suzuki," bilang Kresna Cakra, Marketing & Planing Service - Section Head PT SIS.
Variasi-variasi tersebut rata-rata merupakan high performance part, yang terdiri dari Full System Exhaust, Triple Clamp Assy, Brake and Clutch Lever, Hand Guard, Foot Step Assy dan Chain Guard.
"Semuanya sudah menjalani riset dan sudah kami test. Untuk pemakaian knalpot SARP full system, mampu mendongkrak tenaga hingga 1,4 hp dan torsi 0,4 Nm, tanpa perlu ubah setingan apa pun," terang Kresna.
Untuk proyek selanjutnya, Kresna kasih bocoran bahwa mereka tengah mendevelop ECU racing, upside down dan rear shock untuk kedua sport 150 cc jagoan terbaru mereka itu. "Kemungkinan baru dirilis sekitar Agustus. Tunggu saja!" tutupnya. (www.motorplus-online.com)