Find Us On Social Media :

Pilihan Swing Arm Aftermarket B'Pro

By Maleha, Rabu, 10 Mei 2017 | 21:06 WIB

Meskipun hasil karya anak bangsa alias made in Indonesia, namun swing arm B'Pro banyak pilihan untuk banyak merek dan jenis motor

Swing arm B'Pro dibuat dari bahan pipa Duralium T6061 yang berbentuk bulat hingga kotak.

Pipa duralium dan bentuk kotak swing arm B'Pro dianggap mumpuni menahan entakan roda belakang yang keras.

HNS Moto Parts banyak nyiapin lengan ayun B'Pro untuk RX King, Force 1, Ninja 150, MX 135, New Sonic 150, Satria F-150 hingga Kaze yang bisa dipakai grasstrack, drag bike sampai harian.

(BACA JUGA: Siapa Nih Wanita Yang Payungi Jokowi Saat Naik Trail)

“Model bolong-bolong, polos, pakai atau tanpa stabilizer, harus jeli buat meminangnya,”  jelas Hendy pemilik HNS, Kebon Jeruk, Kota, Jakarta Barat.

Enaknya lagi, di tiap produknya sudah ada jalu paddock yang nemplok di swing arm.

Jadi, gak perlu nambah lagi.

Cukup siapin budget Rp 800 ribu sampai 1 juta-an sudah bisa dimiliki.

HNS Moto Part: Jl. Kebon Jeruk III No. 71B, Kota, Jakarta Barat. Telepon (021) 6280919. (www.motorplus.grid.id)