Aji Darmadi asal Mojokerto, Jawa Timur, menyatukan konsep Supermoto alias Sumo, dengan street fighter (SF) pada Yamaha V-ixion jebolan tujuh tahun silam.
Pria akrab di sapa Dharmo ini, kasih sentuhan finishing dua cat berbeda pada sisi bodinya. Sisi kanan hitam, sedangkan kiri merah. Walah... kayak abis kerokan aja.
“Biar keren, nyebutnya KeRockaN (ke-Rock-an, Red) ya, hehehe.. Sesuai namanya Sumo Fighter KeRocKaN. Maksudnya gabungan antara Sumo dan SF,” bangga Dharmo.
1. RANGKA. Mengawali ubahan, Badboys Custom Banyuwangi (BCB), yang didaulat melakoni ubahannya, menyasar bagian rangka. Rangka utama masih dipertahankan, namun rangka belakang terpaksa disunat habis. Tujuannya, agar memudahkan model jok baru yang mengaplikasi single seater.
(BACA JUGA: Langka Nih, Yamaha Force One Baru Dijual Rp 16 Jutaan)
BCB yang digawangi oleh Suharsono ini, menggantinya dengan meroll ulang sub frame baru dari pipa berdiameter 0,25 mm dan 0,5 mm. Lekukannya, diseuaikan tinggi penampung bahan bakar alias tangki bensin.
2. BODI. Sesuai request Dharmo, yang menginginkan bagian bodi lebih menyasar gaya Sumo.
Jurus ampuh yang dilakukan adalah melakukan cetak ulang bodi menggunakan serat fiber. Mulai dari tangki, shroud hingga buntut dibuat khas ala Sumo.
Biar makin terlihat gagah, Mas Boy panggilan mesra sang modifikator, menambahkan aksen deltabox.
“Kelar itu, sekujur bodi disiram Blinken merah. Lalu bodi sebelah kanan ditutup cutting sticker warna hitam. Makanya, jadi kaya orang abis kerokan, abang – ireng (merah-hitam, Red),” ujar mas Boy, yang buka gerai di Jl. Lapangan Payoman RT 02/03, Parijatah Wetan, Srono, Banyuwangi ini.
3. KAKI-KAKI. Sosok Sumo Fighter, makin jelas begitu kaki-kaki diracik bergaya SF.
Seperti ajrutan depan yang enggak dibikin jangkung, namun tetap terlihat macho. Maklum saja, ajrutan depan kini pakai upside down kepunyaan Suzuki GSX 400.
Sedangkan di belakang, swing arm bawaan digusur pakai pro arm milik Honda VFR 400. Lalu dikombinasi monosok GSX 1000.
Kaki belakang ini dikawal ban selebar 8 inci.
“Dengan begini, bisa merasakan dua tunggangan sekaligus, yakni Sumo dan SF, hihihi..,” tutup mas Boy yang juga kaum Minor Fighter simpul Surabaya ini.
DATA MODIFIKASI
Ban depan : Dunlop 120/70-17
Ban belakang : Pirelli 200/55-17
Pelek depan : Suzuki GSX 400
Pelek belakang : Custom Mobil
Knalpot : RX-8
Setang : Yamaha Byson
Lampu depan : V-ixion
Lampu belakang : Custom
BCB : 0813-2003-4918/0857-4648-7161 (www.motorplus-online.com)