Find Us On Social Media :

Pasang Oil Cooler Jaga Panas Ideal

By Motorplus, Rabu, 24 Mei 2017 | 05:57 WIB

Panas mesin menyebabkan kondisi oli cepat encer dan bekerja kurang maksimal untuk melumasi seluruh bagian mesin.

Ini bisa mengakibatkan onderdil di dalam cepat aus dan menimbulkan suara kasar.

Ujung-ujungnya butuh diservis.

Nah, untuk mengurangi panas tinggi dan oli mesin terlalu encer, bisa manfaatkan oil cooler.

"Fungsinya untuk mendinginkan oli mesin dari dalam bak mesin atau bak kopling sebelum disalurkan menuju kepala silinder. Kalau kekentalannya terjaga, gesekan antarpart tidak terlalu besar, sehingga umur pakai onderdil bisa tahan lama," bilang Ari Supriyono dari Protehnics di Rempoa, Tangerang.

Ari kasih panduan pasang oil cooler di Yamaha Scorpio.

Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan.

Peranti yang disiapkan oil cooler copotan dari motor seperti Satria F-150 atau Hyosung RX125 atawa produk variasi.

"Jangan lupa siapkan slangnya. Pakai slang kuningan atau slang fleksibel," lanjut mekanik bertubuh langsing ini.

Untuk jalur sirkulasi oli yang menuju oil cooler ini ada dua slang yang digunakan.

Untuk jalur bagian kanan mesin mengambil dari bagian pompa oli yang ada di bak mesin sebelah kanan.

Sedang pada sisi kiri slang di hubungkan pada bagian head.

Jadi sebelum oli mesin melumasi noken as, pelatuk dan peranti lain di dalam head, oli panas dari mesin akan bersirkulasi di oil cooler dulu untuk proses pendinginan.

Sehingga kemungkinan besar gesekan antarpart di dalam mesin juga

tidak terlalu besar.

Memang bikin awet ! (www.motorplus-online.com)