Setelah di race pertama kemarin juarai kejurnas sport 150 cc, Rafid Topan masih menggunakan strategi yang sama seperti kemarin.
Hasilnya, Rafid Topan mendapat double podium di kejurnas sport 150 cc putaran kedua di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat.
"Dari sesi kualifikasi, saya sudah yakin. Karena, saya hanya mengambil sekali waktu terbaik, setelah itu saya masuk pit. Setelah itu, time saya masih unggul sampai kualifikasi selesai," bilang pembalap bernomor start 50.
Selain itu, Topan berhasil raih double podium di Kejurnas sport 150 cc ini juga berkat strateginya yg apik.
Dirinya enggak mau langsung kabur begitu saja dari rombongan.
(BACA JUGA : Diwarnai Red Flag, Rafid Topan Sucipto Juarai Race 1 Kejurnas Sport 150 cc)
"Di lap-lap awal, saya main ngikut dengan rombongan terdepan. Motor yang saya rasa kuat akan saya ikuti," lanjutnya.
"Kuncinya, ada di lap terakhir dan tikungan terakhir. Saat motor banyak yang sudah lelah, saya ambil kesempatan tersebut," tutup Topan, pembalap asal Tanjung Priok, Jakarta Utara. (www.motorplus-online.com)