Find Us On Social Media :

Kemenangan Pertama Hayden di MotoGP Dijadikan Film

By Uje, Sabtu, 3 Juni 2017 | 04:35 WIB

MotoGP Mugello pada akhir pekan ini didedikasikan khusus untuk legenda MotoGP Nicky Hayden

Rider bernomor 69 itu meninggal dunia pada Senin 22 Mei lalu usai mengalami kecelakaan lalu lintas di Italia.

Saat itu ia sedang berlatih dengan sepeda usai menjalani seri World Superbike (WSBK) Italia. 

Ada empat motor Hayden selama berkarir di MotoGP dan WSBK yang dipajang di Mugello. 

Baca juga: Mengharukan Bagaimana MotoGP Italia Bikin 3 Persembahan Untuk Mengenang Nicky Hayden

Demi mengenang prestasi Hayden yang menjadi juara dunia MotoGP 2006 maka Dorna merilis kisah kemenangan perdana Hayden dalam bentuk film. 

Hayden berhasil menjadi pemenang ajang MotoGP pertama kali di seri Laguna Seca, Amerika Serikat pada tahun 2005.

Ia finish didepan duet rider Yamaha Colin Edwards dan Valentino Rossi. 

Film berjudul The Doctor, The Tornado, The Kentucky Kid tersebut menceritakan bagaimana perjuangan para rider asal AS seperti Hayden, Edwards dan Hopkins berusaha menjadi yang terbaik di Laguna Seca. 

Baca juga: Video Ribuan Motor dengan Berbagai Jenis dan Merek Mengantar Pemakaman Nicky Hayden