6 pabrikan motor turun di MotoGP tahun ini.
Aprilia, Ducati, Honda, KTM, Suzuki, dan Yamaha punya suara mesin dan pilihan konfigurasi mesin yang berbeda-beda.
Secara teknis aturan komponen ruang bakar diatur FIM (Federasi Balap Motor Dunia).
Komponen piston dan langkah piston sudah sesuai aturan yang ditentukan FIM.
Meski secara dimensi komponen ruang bakar punya kemiripan tapi yang dihasilkannya tuh bro berbeda-beda.
Dalam video yang dirilis Dorna Sports, promotor MotoGP asyik banget mendengar suara mesin enam motor berbeda pabrikan peserta MotoGP.
Kalau diambil sederhananya nih dari enam motor ini ibarat suara musik, mesin Yamaha YZR-M1 dan Suzuki GSX-RR punya kemiripan.
Tapi nada yang sama muncul dari suara mesin Honda RC213V, Ducati GP17, KTM RC16, dan Aprilia RS-GP.
Suara yang keluar dan bisa didengar dari enam motor MotoGP saat mesin kondisi langsam.
Langsam mesin motor MotoGP di atas 6.000 rpm.