Paruh musim balap MotoGP sudah terlewati, kini para pembalap sedang menikmati liburan musim panas sebelum seri Brno, Ceko akan berlangsung (6/8).
Walau begitu, persaingan panas antar pembalap tidak padam begitu saja.
Namun, pernyataan berbeda datang dari pembalap asal Inggris yakni Cal Crutchlow.
Pembalap LCR Honda ini malah angkat topi dan kasih 2 jempol untuk Marc Marquez.
(BACA JUGA: Video Marc Marquez Jatuh Konyol di Sesi Warm Up Catalunya)
Baru kali Cal Crutchlow kasih prediksi langsung kepada pembalap juara dunia.
Cal sendiri pembalap yang berkarakter terbuka dan kurang peduli dengan pembalap lain karena baginya pembalap lain adalah lawan di sirkuit.
Tidak hanya salut, lebih dari itu Cal menunjuk Marquez akan menjadi kandidat juara dunia untuk musim 2017 ini.
"Pria yang sekarang memimpin klasemen sementara adalah pembalap terbaik di grid. Dia juga akan memenangi kejuaraan, kecuali ada (insiden). Setiap tikungan yang dimasuki Marquez dia melakukannya lebih baik dibanding pembalap Honda lainnya. Anda tak tahu bagaimana dia berkendara," ucap Cal Crutchlow dengan pede.
Podium pertama di Sachsenring, Jerman dan sekaligus membukukan kemenangan delapan kali berturut-turut membuat Marc bertengger di puncak klasemen sementara dengan torehan 129 poin.
Tepat dibelakangnya, Maverick Vinales dengan 124 poin selisih 5 poin.
Ayo sob, tebak siapa yang nanti akan juara dunia MotoGP 2017? (www.motorplus-online.com)