Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya bersama dengan TNI, Dinas Perhubungan dan Sat Pol PP menggelar Operasi Bulan Tertib Trotoar mulai 1 Agustus hingga 31 Agustus.
Wakil Direktur Lalu lintas Polda Metro Jaya AKBP Kingkin Winisuda mengatakan bahwa selama Bulan Patuh Trotoar, pihaknya akan beroperasi setiap hari pada pukul 08.00 WIB sampai 15.30 WIB.
Kingkin menegaskan, petugas gabungan ini dikerahkan untuk membersihkan trotoar dari motor ojek, mobil parkir, dan pedagang kaki lima (PKL).
Demi kenyamanan para pejalan kaki.
(BACA JUGA : Agustus Polisi Akan Operasi Trotoar, Tertangkap Bayar Rp 500 Ribu)
“Kita kerahkan untuk sterilisasi jalur trotoar, agar pejalan kaki aman dan nyaman ketika melintas. Pokoknya tak ada lagi pejalan kaki yang was-was atau bertaruh nyawa saat berjalan diatas trotoar,” tegas AKBP Kingkin Winisuda.
Kingkin sangat menyayangkan masih banyak pengendara yang tidak disiplin dalam berkendara.
Hal ini terbukti dari penindakan hari pertama digelarnya program operasi bulan tertib trotoar Senin (1/8/2017) sebanyak 118 pengendara kendaraan bermotor yang ditilang di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Ratusan pemilik kendaraan tersebut terjaring razia karena nekat memarkirkan motor maupun mobilnya di atas trotoar.
“Untuk Jakarta Pusat saja ada 118 pelanggar yang ditindak, ini menandakan bahwa masih banyak pengendara yang mengabaikan peraturan tatib lalin, sudah tentu ini mengabaikan unsur keselamatan pengendara tersebut maupun orang lain serta pejalan kaki,” ungkap AKBP Kingkin.
Ke depan Ditlantas akan selalu konsisten menindak pengendara yang masih doyan melanggar tata tertib lalu lintas.
“Stop Pelanggaran, Stop kecelakaan. Mari bersama jadikan keselamatan sebagai kebutuhan,” harapnya. (www.motorplus-online.com)