Pabrikan Viar yang selama ini fokus ke motor roda tiga juga ikutan terjun ke segmen motor matik. Beda dengan pabrikan non Jepang lainnya yang bermain di segmen skubek berkapasitas kecil, Viar Motor Indonesia justru bermain di segmen skubek gambot.
Akhmad Z. Dalie, Deputy Director Viar Motor Indonesia mengatakan saat ini pihaknya telah memiliki matik berkapasitas 200 cc yang akan diluncurkan dalam waktu dekat. "Kami punya varian big matik V1. Tapi kita sedang mempersiapkan generasi terbaru yang kita namakan V2,” cetus pria yang kantor di Sunter, Jakarta Utara ini.
Viar V1 menurut Dalie telah dijual dengan harga Rp 23 juta on the road. Namun untuk varian terbaru V2 akan diluncurkan pada 2015 mendatang. "Perbedaan pada model. Kapasitas sama. Untuk harga V2 belum. Nanti dikabari," ungkap pria asal Gorontalo ini.
Dengan harga yang sangat terjangkau, motor itu juga dibekali dengan berbagai fitur menarik. Seperti di bawah jok terdapat slot yang berguna untuk mencolok USB atau kartu memori. Itu akan berguna untuk mereka yang ingin mendengarkan lagu. Fitur radio juga sudah tersedia. (www.motorplus-online.com)