Find Us On Social Media :

Harga Suzuki GSX-150 Series Masih Murah, Enggak Jadi Naik Harga!

By Mohammad Nurul Hidayah, Rabu, 4 Oktober 2017 | 14:02 WIB
()

MOTOR Plus - Sebelumnya dikabarkan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 2W akan mengembalikan harga Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 ke harga normal.

Masa promosi yang berjalan sejak Februari harusnya berakhir pada 1 Oktober. 

Ternyata, PT SIS 2W membuat promosi tahap kedua.

Ini membuat harga Suzuki GSX-150 series tetap murah karena enggak jadi naik harga.

(BACA JUGAPenjualan Suzuki GSX-R150 Terlaris Di GIIAS 2017)

Banderol normal GSX-R150 diangka Rp 29,9 juta untuk GSX-S150 yang model naked Rp 25,4 juta.

Pada masa promosi pertama yakni Januari-September, masing-masing ditawarkan Rp 27,9 juta dan Rp 23,9 juta.

Alih-alih kembali ke harga normal PT SIS 2W malah kasih program tambahan di Oktober ini.

Promosi periode kedua harga GSX-R150 menjadi Rp 28,9 juta dan GSX-S150 Rp 24,4 juta.

(BACA JUGABobok Knalpot Standar Suzuki GSX-R150, Bisa Pilih Suara)

Ini berarti harga Suzuki GSX-150 series tetap lebih murah dibandingkan harga normal.

Namun, dibandingkan harga promosi sebelumnya ada kenaikan senilai Rp 1 juta.

Promosi periode kedua ini sendiri mulai berlaku Oktober 2017.

Ada hadiah langsung juga buat pembeli Suzuki GSX-150 series di periode kedua. (www.motorplus-online.com)

Artikel ini sudah ditayangkan di Otomania.gridoto.com dengan judul https://otomania.gridoto.com/read/03195031/tidak-jadi-normal-suzuki-gsx-150-masih-lebih-murah