Untuk mendapatkan power mesin yang besar, harus didukung debit gas bakar yang besar.
Seperti aliran gas bakar di lubang isap Honda Sonic 150.
“Dipakai di balap MP1 harus punya debit lebih dari 90 cfm,” jelas Coki Liga Siswanto, bos Kawahara yang senang mainan mesin CNC.
Dari hasil riset tim Kawahara,
(BACA JUGA : Tren Part CNC Di Mesin Motor Balap Porting 2 Silinder Lebih Presisi )
“Debit gas bakar di lubang isap Sonic kini 99 cfm. Menggunakan CNC bisa tercapai. Tapi, kalau pakai tangan susah mendapatkan angka ini,” jelas Coki yang mengukur debit menggunakan flowbench Superflow SF260.
Angka 99 cfm dicapai pada lift atau bukaan klep 9,5 mm.
“Hasilnya, dari hasil pengujian menggunakan dinotes Superflow Cycledyn, power Sonic Kawahara mencapai 28,4 hp pada 14.500 rpm,” jelas Yusuf Hendra, mekanik Kawahara.
Sonic Kawahara dipakai Boy Arbi, Agus Setiawan dan Haryadi Arce.
Boy berada di posisi kedua klasemen kelas MP1.