MOTOR Plus - Noda bekas stiker di bodi motor memang sulit dihilangkan, apalagi stiker yang sudah ditempel lama.
Pastinya bikin tampilan motor jadi terlihat kusam dan enggak sedap dipandang kan. Nah, untuk menghilangkannya, yuk simak beberapa tips di bawah ini.
1. Menggunakan cuka
Yup, selain sebagai bahan penyedap makanan, cairan cuka ternyata bisa berguna untuk membersihkan sisa stiker.
Caranya, gunakan kuas atau tisu untuk membubuhkan cairan cuka di sisa stiker. Diamkan selama kurang lebih 5 menit.
Jika sudah, gosok secara perlahan noda sisa stiker secara memutar, hingga terlepas.
(BACA JUGA: Nih Trik Bikin Headlamp Motor Jadi Bersih dan Kinclong, Cuma Modal Dua Ribuan Rupiah)
2. Menggunakan WD40
Jika punya dana lebih, Anda bisa gunakan WD40 untuk menghilangkan noda sisa stiker.
Caranya, semprotkan stiker atau noda sisa stiker yang akan dibersihkan menggunakan WD40.
Diamkan beberapa saat hingga cairan meresap.
Panaskan menggunakan hair dryer.