Find Us On Social Media :

Siap-siap, Besok Yamaha Bakal Rilis Varian Motor Matik Baru

By Ahmad Ridho, Jumat, 13 Oktober 2017 | 19:50 WIB
Motor matik Yamaha Mio S yang rencananya akan dirilis besok (14/10) ()

MOTOR Plus-online.com - Yamaha terus melakukan penetrasi di pasar motor matik.

Di media sosial sudah viral bakal beredar matik baru Yamaha Mio S.

Motor ini menurut rencana akan di luncurkan besok (14/10) di Jakarta.

(BACA JUGA: Fenomena Mandi di Bagasi Yamaha NMAX dan Aerox, Cuma Ada Digenerasi Kids Zaman Now)

Secara desain, Yamaha Mio S tampak lebih elegan dengan lekuk bodi yang halus dan menggembung.

Sayap yang agresif pada Yamaha Mio M3 tak lagi tampak di model ini.

Asyiknya lampu depan yang bentuknya mirip Mio Soul lawas ini sudah LED.

Sedang lampu sein dibuat mungil di bawah lampu utama.

Sedang pilihan warna Yamaha Mio S, semua elegan, mulai dari merah maroon-silver, hitam-biru metalik dan putih.

(BACA JUGA: Wow, PT YIMM Luncurkan Yamaha V-Ixion R Warna Kuning Cuma 5 Unit)

Tapi ada satu yang imut loh, ada hijau stabilo.