Find Us On Social Media :

Karang Taruna Grasstrack Open 2017, 220 Starter Beradu di Track Berdebu

By Mohammad Nurul Hidayah, Minggu, 15 Oktober 2017 | 15:10 WIB
Lintasan berdebu tidak mengendurkan persaingan (Yeyep)

MOTOR Plus-online.com - Karang Taruna Grasstrack Open 2017 digelar di Sirkuit Cekdam Pasireungit Pasirnagara Pamarican, Ciamis, Jawa Barat, Minggu (15/10/2017).

Sirkuit baru yang baru pertama kali menggelar event ini diramaikan oleh 220 starter.

Gelaran ini masih dalam rangka memperingati HUT TNI yang ke-72.

Selain itu gelaran ini sebagai ajang pembibitan para tracker muda.

Sirkuit sepanjang 850 meter yang berdebu serta cuaca panas menyengat sangat menguras tenaga para tracker.

(BACA JUGA : Sangar, Polisi Dubai Pakai Motor Terbang Buat Menumpas Kejahatan)

"Race lumayan melelahkan," ujar Aris Garayam tracker dari tim Yans Jaya Padud Jaya RT asal Kota Banjar yang merupakan tracker pemula.

Menurut Aris terdapat beberapa titik pada track yang kurang lebar.

Bahkan menurut Aris dirinya tidak dapat mengerahkan seluruh power motor.

"Saya hanya menggunakan sampai gigi 3 itu pun jarang," ucap Aris Garayam yang selalu menggunakan nomor start 5.

Gelaran yang dipadati oleh penonton ini merupakan garapan bareng antara Karang Taruna Pasirnagara, VMS dan ABRT.