MOTOR Plus-online.com - Danilo Petrucci bikin gebrakan di MotoGP Jepang yang berlangsung di sirkuit Motegi, Minggu (15/10/2017).
Sempat memimpin beberapa lap jalannya balap, Danilo Petrucci harus puas finish ke-3.
Petrucci mengaku selalu menginginkan kemenangan pertamanya di MotoGP bisa datang.
Namun, ada masalah yang sama yang selalu menjegalnya.
"Masalahnya sama, Marc Marquez dan Andrea Dovizioso," ucap Petrucci.
(BACA JUGA : Masih Penasaran Dengan Detail Honda CRF150, Lihat Langsung di Video Ini)
Yup, Marc Marquez dan Andrea Dovizioso selalu menjadi momok menakutkan buat Danilo Petrucci.
Pasalnya, saat Petrucci sedang di atas angin, kedua pembalap ini selalu bisa lebih cepat dan menyalipnya.
Meski begitu, Petrucci sangat kagum dengan aksi Dovizioso dan Marquez di MotoGP Jepang.
"Mereka memiliki balapan yang luar biasa, mendorong sampai lap terakhir dan sangat menyenangkan melihat mereka dari belakang," imbuhnya.
Petrucci juga membocorkan strategi yang digunakan sepanjang race MotoGP Jepang.
(BACA JUGA : Video Detik-detik Menegangkan Andrea Dovizioso Vs Marc Marquez di MotoGP Jepang)
"Aku putuskan untuk berjudi sebelum balapan dengan memakai ban extra soft," ucapnya.
"Pada awalnya motor sangat bagus dan aku tidak memaksa 100 %," lanjut Petrux, panggilan akrab Danilo Petrucci.
"Lalu mendapat banyak masalah ban belakang dan sangat penting untuk aku untuk tidak memaksa gas di trek lurus," jelasnya.