MOTOR Plus-online.com - Pasca Terjatuh dan tidak bisa melanjutkan balap di MotoGP Jepang, pekan lalu, Valentino Rossi berdo'a jelang MotoGP Australia.
Pada kualifikasi MotoGP Australia yang digelar Sabtu (21/10), The Doctor hanya sanggup menempati posisi ke-7.
Valentino Rossi akan start dari baris ke-3 besok saat balap MotoGP Australia.
(BACA JUGA: Heboh, Video Pengendara Ojek Online Angkat Motor Lewati Separator Karena Ada Razia)
Masalah yang dihadapi Rossi selama latihan dan babak kualifikasi ada di setting elektronik.
"Posisi ke-7 sudah jauh lebih bagus. Sejak kualifikasi ke-1 dan ke-2 saya merasa motor kok enggak bisa lebih kencang," jelas Rossi.
Valentino Rossi membeberkan ada yang kurang pas setting elektronik untuk bagian ban depan.
(BACA JUGA: Kawasaki ER-6n Jadi Sangar Dengan Tampilan Tracker, Hasil Builder Italia!)
Ban depan sebagai akhir perpindahan daya mesin kurang sesuai dengan keinginan Valentino Rossi.
"Tapi hari ini jauh lebih baik dibanding MotoGP Motegi.
Saya berharap balapan kondisi kering," bilang Rossi.
(BACA JUGA: Cukup Denis Kancil yang Terakhir, Dani Pedrosa Komentari Fenomena Balap Liar di Indonesia)
Do'a rider berusia 38 tahun ini adalah tidak turun hujan saat balap MotoGP Australia, besok (22/10).
Selama balapan dengan kondisi hujan, apalagi hujan deras, Yamaha YZR-M1 yang dipakai Valentino Rossi tidak sanggup mengimbangi performa Ducati dan Honda.