MOTOR Plus-online.com - Ditengah kabar akan pensiunnya Valentino Rossi, tenyata ada rencana mengejutkan juga dari Cal Crutchlow.
Yap, pembalap yang membela tim LCR Honda itu mengaku akan pensiun dari MotoGP.
Tapi langkah tersebut diambilnya jika memang balap MotoGP sudah tidak menyenangkan dan tidak lagi kompetitif.
(BACA JUGA: Sekilas Tentang Sejarah dan Fakta Ricardo Tormo, Sirkuit Penutup Gelaran MotoGP 2017)
Menurutnya, saat ini balap MotoGP sangat menarik dan persaingan semakin ketat.
Hal itu terbukti dengan tidak adanya pembalap yang mendominasi.
Karenanya, Crutchlow akan bertahan lebih lama di ajang yang membesarkan namanya itu.
"Jika balap sudah tidak menyenangkan, saya akan pensiun.
(BACA JUGA: Kocak! Batman Ikut Terjaring Razia Saat Polisi Menggelar Operasi Zebra Candi 2017)
Saya selalu mengatakan hal yang sama soal itu," terangnya dilansir Speedweek, beberapa waktu lalu.
Crutchlow sendiri masih memiliki durasi kontrak dengan timnya selama dua tahun.