MOTOR Plus-online.com - Di race MotoGP Spanyol di sirkuit Ricardo Tormo tadi malam (12/11/2017) Marc Marquez hampir melakukan kesalahan konyol yang berakibat fatal.
Marc Marquez hampir terjatuh di tikungan pertama setelah menyalip Johann Zarco.
Marquez mengaku kesulitan mengontrol diri dan lupa kalau dirinya sedang bertarung untuk gelar juara dunia.
Hal itu yang membuatnya melakukan kesalahan yang hampir saja berakibat fatal.
(BACA JUGA : Sedih! Video Sambutan Hangat Tim Ducati Ketika Andrea Dovizioso Kembali ke Paddock)
"Sejak awal saya membiarkan Zarco di depan karena dia begitu agresif. Namun, saat di belakang Zarco saya merasa lebih cepat dan tidak bisa mengontrol diri untuk menyalipnya," buka Marquez.
"Saya melakukan kesalahan karena tidak balap sesuai rencana. Saya terpancing untuk mengovertake Zarco," tambahnya.
Marc Marquez juga menambahkan kalau dirinya melebar karena merasa takut.
Posisi motor Zarco yang sangat dekat membuat Marc memutuskan mengerem lebih lambat.
(BACA JUGA : Video Kronologis Marc Marquez Versus Andrea Dovizioso di MotoGP Valencia 2017)
Hal itu yang membuatnya kehilangan traksi roda depan berjalan melebar hingga masuk ke gravel.
"Saat saya kehilangan cengkraman roda depan yang saya pikirkan hanya bertahan di atas motor. Dan lihat nanti saja akan finish ke berapa," curhat Marc.
"Sebuah kesalahan besar menempatkan diri ke situasi kritis di saat-saat penting seperti itu," tutupnya.