Find Us On Social Media :

Makin Tua Makin Berjaya, Itu Ungkapan Untuk Modifikasi Yamaha Jupiter MX LC 2006 Ini

By Arseen, Senin, 27 November 2017 | 05:35 WIB
(Obhet)

Motorplus.gridoto.com - Meski sudah berumur 11 tahun, Yamaha Jupiter MX 135LC ini masih kuat bersaing dengan motor-motor saat ini.

Buktinya, dipacu Hisyam Julian ini, jadi yang tercepat di kelas Bebek s/d 150 cc 4-Tak Tune Up Mix Pemula A (MP3) pada gelaran Bold Xperience Night Road Race 2017 di Alun-Alun Majalengka, Jawa Barat, (16/9) lalu.

KOMPRESI TINGGI.  

Bermain di malam hari, Pauzan sang mekanik berani ambil resiko untuk menaikkan rasio kompresi.

Untuk memenuhi regulasi kelas 150 cc, Jupiter MX 135LC lansiran 2006 ini dibore up menggunakan piston BRT yang punya diameter 57 mm.

(Baca juga: Peraturan Baru Superbike 2018 Berubah, Simak Beberapa Poin Terbaru)

Piston ini, punya dome setinggi 3 mm, dengan jarak mendem piston dari bibir blok 0,5 mm (saat TMA).

Ketika diburet, ketemu rasio kompresi 13,8 : 1 untuk menenggak Pertamax Turbo.

()
KEM KUSTOM.  

Guna mengimbangi kapasitas silinder yang telah bengkak, klep menggunakan ukuran 23/20 mm (in/ex).

“Untuk profil kem-nya, dirombak lagi. Klep in, membuka 21 derajat sebelum TMA dan menutup 50 derajat setelah TMB. Sedangkan klep ex, membuka 48,5 derajat sebelum TMB dan menutup 21 derajat setelah TMA. Klep in punya durasi 251 derajat, sedangkan ex 249,5 derajat. Profil LSA-nya, di angka 106 derajat,” beber Pauzan alias Jantuk, mekanik dari tim Sapma PP Kab. Majalengka ABJ 13 RRT.