Find Us On Social Media :

Wah! Begini Tanggapan Dealer Motor Honda dengan Hadirnya Kawasaki New Ninja 250 FI

By Ahmad Ridho, Kamis, 30 November 2017 | 17:49 WIB
Ilustrasi dealer motor Honda. (Tribunnews)

MOTOR Plus-online.com - Pasar motor sport di Indonesia semakin memanas.

Hal Ini lantaran Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali menghadirkan Kawasaki New Ninja 250 FI dan Kawasaki W175.

Pasar motor sport tentu saja jadi kian variatif.

Nah, bagaimana komentar salah satu dealer motor Honda dikawasan Bekasi Utara.

(BACA JUGA: Persiapan Menghadapi MotoGP 2018, Bos Ducati Malah Murka Gara-gara Masalah Ini)

Menurut salah satu sales counter dealer Honda, pihaknya sama sekali tidak terganggu.

Khususnya soal penjualan motor Honda CBR 250RR di dealer tersebut.

"Kami enggak merasa keganggu.

Semua baik-baik saja.

(BACA JUGA: Astaga! Usai Isi Bensin Honda Vario 125 Ini Terbakar Hebat, SPBU Dalam Bahaya )

Namanya kalau orang sudah cinta sama Honda CBR 250RR pasti datang kesini dan beli," terang seorang sales counter tersebut, Kamis (30/11/2017).

Meski munculnya kompetitor tersebut sempat mengusik pasarnya namun ia mengaku masih ada banyak peminat yang mencari unit tersebut.

Ia juga buru-buru menegaskan, Honda CBR250RR sudah punya fondasi yang kuat.

Ini berkaitan dengan ikatan emosional merek dan nama Honda yang sudah melekat di hati para penggemar.

(BACA JUGA: Mantaf Jiwa! Begini Kalau Honda Zoomer Ganti Baju Jadi Cafe Racer, Kekar dan Kinclong Abis Bro)

"Ya kalau orang orang sudah biasa pakai Honda pasti tahu lah bedanya Honda sama merek lain, jadi enggak ngaruh," katanya.

"Bahkan sehari, ada saja yang pesan unit tersebut," katanya lagi.