MOTOR Plus-online.com - Buat menggantikan Jorge Lorenzo yang pindah ke Ducati, Yamaha menunjuk Maverick Vinales.
Belakangan, Vinales disebut memantik perpecahan dengan Valentino Rossi.
Rossi bentrok dengan Vinales membuat tim Yamaha terbelah dua!
Tapi ini bukan perkelahian fisik antar The Doctor dengan Vinales.
(BACA JUGA: Andrea Dovizioso: Gara-gara Saya, Para Rival di MotoGP Bakal Melakukan Hal Ini Kepada Ducati)
Kedua rider andalan Yamaha itu hanya beda persepsi dalam hal teknis motor.
Karena perbedaan pandangan Rossi dan Vinales, pengembangan motor di Yamaha jadi berjalan lambat.
Pada sesi pra musim beberapa waktu lalu, perbedaan juga muncul.
(BACA JUGA: Mantap Jiwa! Bikers Ini Beli Kawasaki Ninja 250 Fi Cuma Buat Nyabit Rumput Untuk Hewan Kesayangannya)
Rossi berharap dirinya bisa menggunakan motor dengan sasis 2016 di MotoGP tahun depan.
Sementara Vinales ngotot untuk menggunakan sasis terbaru Yamaha.