MOTOR Plus-online.com - Sama Seperti Valentino Rossi, kontrak juara Superbike dari tim Kawasaki Racing yakni Jonathan Rea juga akan berakhir musim 2018 ini.
Dirinya ternyata sudah memikirkan untuk segera pensiun dari balap Superbike, lho kok?
"saya tidak perlu balapan sepanjang sisa hidup saya, musim 2018 akan menjadi musim yang paling menarik bagi manajer dan saya sebagai pembalap".
(BACA JUGA: Jangan Salah! Pahami Dulu Kelebihan Shockbreaker Adjustable Dibanding Standar)
"pada akhir 2018, kontrak saya akan habis.
Saya berfikir hanya sampai akhir tahun ini, maka saya memikirkan dua pemikiran selanjutnya.
Mungkin saya memperpanjang dengan Kawasaki atau yang lain.
Proyek yang menarik sedang dibuka" ucap Rea.
(BACA JUGA: Jangan Panik! Ini Solusi Gampang Kalau Electric Starter Yamaha YZF-R15 Enggak Mau Nyala)
Pembalap asal Inggris ini menyebutkan bahwa dirinya tidak mau balapan di sisa hidupnya dan bukan urusan finansial dirinya mengundurkan diri.
Jonathan Rea hanya ingin menikmati sisa hidupnya diluar balapan.
Tetapi keadaan akan berubah bila ide Kawasaki tahun 2019 dan 2020 lebih baik.
(BACA JUGA: Kocak! Pembeli Sokbreker Online Dikasih Barang yang Enggak Diduga, Gara-gara Transfer Palsu)
"Lalu saya bisa memikirkan pengunduran diri.
Saya akan berbicara dengan Kawasaki tentang apakah ada pekerjaan di perusahaan untuk saya setelah balapan.
Bisa sebagai pembalap test, duta besar, dalam manajemen tim, atau jabatan lainnya" tambahnya.
Dirinya tidak mau hanya duduk dirumah bersama sang istri.
(BACA JUGA: Enggak Sembarangan! Begini Teknik Pengereman yang Efektif Buat Pengguna Motor Matik)
Namun, apakah dirinya berbicara seperti ini agar bisa pindah ke lain tim?
Menurutnya, Kawasaki-lah yang sudah membesarkan namanya dan mengantarkannya menduduki podium tertinggi sebagai sang juara dunia.
Rea dipastikan tidak akan berpaling dari 'geng ijo'.
Sebelum di Kawasaki, Rea pernah bergabung dengan Honda dan CBR100RR milik Honda sangat tidak kompetitif.
Wah, bakal pensiun nggak ya bro?