MOTOR Plus-online.com - Motor 2 tak emang enggak ada matinya.
Modifikasi motor kencang ini selalu dilakukan demi pengembangan performa.
Lihat saja Vespa yang satu ini yang dibenamkan mesin Aprilia (motor GP).
Vespa garapan BSG Corse ini menyemburkan tenaga 48 dk, sebagai perbandingan Kawasaki Ninja 250 Fi dan Honda CBR250RR saja tenaganya 'cuma' 38-an dk.
(BACA JUGA: Fakta! Bukan Varian Motor Honda, Ini Motor Bebek 150 cc Paling Laris )
Menggunakan teknologi yang berasal dari motor Grand Prix Aprilia, Vespa small frame ini jadi yang paling bengis tenaganya di dynotest Customshow di Landsberg.
Kalau dibandingkan dengan mesin standarnya, diihat sekilas saja sudah menerka mesin silau ini pasti 'bengis' abis tenaganya, ukurannya saja berkali-kali lipat.
Lihat saja tuh besar venturi karburatornya, Honda NSR 150 SP aja jiper lihat karbu begitu.
(BACA JUGA: Ngeri! Melawan dan Serang Petugas, Polisi Tembak Perut Begal Motor Sadis di Tangerang)
Belum saat di dyno di dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @vesparocknroll.
Raungan suaranya ngeri-ngeri sedap.
Simak videonya langsung bro.