Find Us On Social Media :

Serunya, Rindu Touring Bikinan Corsa Pertama Digelar di Bandung!

By Mohammad Nurul Hidayah, Sabtu, 3 Februari 2018 | 14:34 WIB
Saturday Morning Ride dimulai dari Gelora Bandung Lautan Api (Panji)

MOTOR Plus-online.com - PT Multistrada Arah Sarana, untuk pertama kalinya membuat sebuah event bertajuk Rindu Touring, yang diselenggarakan di Warehouse, Bandung, Jawa Barat (03/02).

“Rindu Touring merupakan sebuah acara yang bertujuan untuk memberikan edukasi bagi biker yang doyan turing, dengan pemberian informasi pendukung saat touring. Seperti penggunaan ban yang cocok untuk touring dan apparel yang digunakan,” ungkap Akhmad Nursyamsu, Head of Brand Activation and Sport Activity PT. Multistrada Arah Sarana, Tbk selaku produsen Corsa.

Pemahaman penggunaan ban untuk touring yang cocok oleh pihak Corsa (Panji)
Sebelum acara Rindu Touring, pagi hari peserta yang terdiri dari 25 komunitas/club Bandung dan ratusan bikers, mengadakan Saturday Morning Ride dari Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) menuju Warehouse di bilangan RE. Martadinata.

Dari pihak Corsa, menerangkan teknologi terkini yang digunakan dalam produk Corsa Platinium Cross S dengan teknologi perpaduan compound carbon black dan silica, lewat aplikasi teknologi ini bisa menghasilkan kompon 50% lebih awet dari kompon lain dan tanpa mengurangi daya cengkram antara ban ke aspal.

Rindu Touring diadakan di Warehouse diserbu komunitas Bandung (Panji)
Juga pemahaman atas Corsa Platinum Cross S memiliki pattern lebih tebal dibanding brand lain, kemudian material Cross S dengan silica menjaga suhu ban tetap stabil di suhu rendah dan jalan basah.

Sedangkan, untuk pemahaman soal apparel dan management touring diberikan oleh Teddy Suryadi selaku Marketing Communication and Community Development PT Sinergi Mitra Utama, selaku produsen Respiro.

Management touring dan pemahaman penggunaan apparel yang safety diberikan oleh Respiro (Panji)
“Di Bandung ini merupakan seri pertama yang kita adakan! Totalnya ada 16 kota yang akan diselenggarakan sepanjang tahun 2018, yaitu di pulau Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali dan Sulawesi,” ungkap Achu, panggilan akrab Akhmad Nursyamsu.

Achu. Rindu Touring akan diadakan 16 kota dan 6 provinsi (Panji)