Find Us On Social Media :

Serius Bro, 40 Tahun Lalu Ada Pembalap yang Pakai Winglet Lebih Ekstrim Dibanding di MotoGP

By Niko Fiandri, Jumat, 9 Februari 2018 | 14:03 WIB
Winglet mini di Ducati GP10 (www.asphaltandrubber.com)

MOTOR Plus-Online.com - Winglet di balap motor bukan hal yang baru.

Ducati GP8 yang dipakai Casey Stoner sebenarnya sudah menggunakan generasi awal winglet.

Jauh sebelum Casey Stoner pakai di Ducati GP10 MotoGP musim 2010 sudah ada yang pakai winglet lebih dulu.

40 tahun lalu pembalap superbike Rodger Freeth pernah menggunakan jenis winglet di Yamaha TZ750A.

Keahlian Johann Zarco Ini Bisa Bikin Valentino Rossi dan Maverick Vinales Angkat Tangan)

Sadisnya winglet yang dipakai Rodger Freeth lebih ekstrim dibanding winglet yang dipakai di motor MotoGP.

Bentuk wingletnya horisontal.

Belum lagi buntut motor Yamaha TZ750A juga dipasang winglet.

40 tahun Rodger Freeth eksperimen ilmu fisika (Twitter/Stuart_Dent)

Rodger Freeth berasal dari Selandia Baru.

Rodger punya Phd alias setingkat untuk ilmu Fisika.

Yamaha TZ750A termasuk eksperimen Rodger mencoba teori aerodinamika.

Pembalap yang meninggal tahun 1993 juga serius menekuni reli mobil.