MOTOR Plus-online.com - Mario Suryo Aji pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) jadi pembalap tercepat di sesi qualifikasi dalam beberapa menit.
Pada gelaran ARRC Seri 1 di Sirkuit Cang Buriram Thailand itu, dia membukukan catatan waktu terbaik 1.53.265.
“Karena di sesi kualifikasi saling kuntit atau slip stream antar pembalap, Mario langsung masuk pit dulu,” ujar Anggono Iriawan, Senior manager Safety Riding & Motorsport Departemen PT Astra Honda Motor (AHM) kepada MOTOR Plus yang liputan langsung di Thailand.
Makanya untuk beberapa menit pembalap nomor start 16 itu diam di pit sekaligus evaluasi.
(BACA JUGA : Super Mario Pepet Pembalap Thailand di Kualifikasi AP250 ARRC Thailand)
Catatan waktunya belum terkalahkan.
Setelah evaluasi, berakhir dan harus kembali ke sirkuit, Mario langsung dikuntit oleh Kritchaporn Kaewsonthi (AP Honda Racing Thailand) dan Anupab Sarmoon (Yamaha Racing Thailand).
Akhirnya mereka sukses melakukan aksi slip stream alias curi angin.
Sehingga daya hambat motor jadi berkurang.
Hasilnya duo pembalap Thailand itu catatan best timnya lebih bagus dari Mario.
Berikut hasil Qualifikasi AP250 seri 1 Buriram