MOTOR Plus-online.com - PT Distributor Motor Indonesia (DMI) yang merupakan pemegang merek Royal Enfield, mengadakan gelaran hangout keren bareng line up Royal Enfield menuju beberapa titik di Jawa Barat (5-7/04)
Perjalanan ini berjumlah delapan motor Royal Enfield, tipe Bullet 500 dan Classic 500 menempuh jarak hingga 380 km.
Hari pertama Crew MOTOR Plus bersama awak media lain menuju Glamping Lakeside, Rancabali, Jawa Barat (5/04).
Di sana Tim bisa menikmati indahnya danau dan menginap di kamar bernuansa kemping yang glamour atau ngtren dibilang glamping.
(BACA JUGA : Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo Semakin Rajin Adu Mulut, Terbaru Sangat Pedas )
Tak hanya crew media, tapi artis juga ikutan ngegas Royal Enfield, tos bro bareng Makki bassis Band Ungu yang menggunakan tipe Bullet 500.
“Ridingnya asyik, tracknya ekstrim. Kalau touring ramean gini pasti seru sih! Perjalanan pasti banyak kegilaan bareng temen-temen tentunya," ucap Makki.
Untuk menuju ke Bandung, peserta tidak melalui jalan utama, tetapi menggunakan jalan yang extra ordinary melalui track Rancabali, Hutan Rahong, Hamparan kebun teh PT KINA, Jembatan Cinta, DAM Pengalengan, berakhir di Bandung (07/04).
(BACA JUGA : Gaya Presiden Jokowi Nunggang Chopper Dibilang Mirip Dilan, Tapi Ada yang Beda)
"Kita di sini memang intinya untuk menghadiri event BBQ Ride di Bandung, tapi kita bakalan hangout dulu bareng temen-temen pecinta Royal Enfield ke beberapa tempat yang menarik di kunjungi," ujar Didi Fauzie, Marketing Development and Partnership PT DMI.