Find Us On Social Media :

Di Motor yang Sama Suara Knalpot Bisa Beda, Enggak Percaya? Lihat Videonya

By Mohammad Nurul Hidayah, Sabtu, 7 April 2018 | 19:57 WIB
Mengetes suara knalpot dengan teknik paling sederhana (Instagram/ben13one3)

MOTOR Plus-online.com - Jangan berpikir kalau suara semua knalpot aftermarket itu sama jika digunakan pada satu jenis motor.

Nyatanya memang jauh dari itu Bro!

Setiap tipe knalpot punya karakter suaranya masing-masing.

Ada yang suaranya kalem, sedang bahkan menjadi sangar meskipun dipasangkan di motor atau mesin dengan tipe yang sama.

(BACA JUGA : Waduh.. Kasatlantas Laporkan Penyebar Video Polisi Pungli Karena Pencemaran Nama Baik?)

Masih enggak percaya? Coba lihat video yang diunggah Benny Saputra, bos One3 Motoshop.

Video ini diunggah diakun Instagram resminya yakni @ben13one3 beberapa waktu lalu.

Dalam video Benny memperlihatkan 3 unit Yamaha R1 terbaru yang dipasangkan tiga knalpot berbeda.

Ada yang pakai knalpot Akrapovic Half System, Arrow Competition Racetech Fullsystem dan Arrow Prorace Half System.

(BACA JUGA : Jangan Salah.. Ini Lho Arti Torsi dan Tenaga di Mesin, Fungsinya Apa?)

Menguji sederhana banget enggak perlu peralatan khusus yang canggih dan kekinian.

Cukup menyalakan mesin motor dan memutar selongsong gas sudah ketahuan bagaimana bedanya.

Biar percaya silakan lihat dulu videonya :

 

Yamaha YZF R1 Exhaust comparison - Akrapovic half system - Arrow Competition Racetech fullsystem - Arrow Prorace half system #yamaha #r1 #r1m #arrowexhaust #akrapovicexhaust @arrowexhaust #one3squad #one3motoshop

Sebuah kiriman dibagikan oleh BENNY SAPUTRA (@ben13one3) pada