MOTOR Plus-online.com - Honda Kirana bisa jadi salah satu motor yang jarang dijamah para modifikator.
Namun hal tersebut tidak termasuk bagi Darmawan owner bengkel Mr. Moo di kawasan Kosambi, Jakarta Barat.
(BACA JUGA: Diserang Valentino Rossi Tidak Profesional dan Memihak Marquez, Race Director Malah Bilang Begini)
&ldquoMau menghasilkan sesuatu yang beda.
Jadi, coba terapin konsep Super Cub di rangka Honda Kirana.
Yang tersisa dari Kirana-nya cuma rangka dan mesin.
Totalnya, motor ini habis Rp 30 jutaan untuk ganti baju Super Cub ini,&rdquo ucap Wawan sapaannya.
(BACA JUGA: Bukan Cuma dari Rekaman Kamera Sirkuit, Ini Pertimbangan Lain Hukuman Berat Buat Marc Marquez)
Pastinya pemilik makin percaya diri dan saat digeber enggak minder lagi.
Motor bebek legendaris ini mengusung kelir hijau kombinasi putih.
Wow.. Rp 30 juta untuk satu motor? Apa saja tuh?
1. Body Full Super Cub
Seluruh body orisinil Honda Kirana digusur pakai milik Super Cub keluaran Thailand.
Warna hijaunya, itu asli bawaan pabrik Honda di sana.