MOTOR Plus-online.com - Dibandingkan Jorge Lorenzo, Kiprah Andrea Dovizioso terbilang cemerlang bersama Ducati.
Kekhawatiran tim Ducati Corse memang tengah menyelimuti.
Pasalnya rider asal Italia itu akan habis masa baktinya bersama Ducati akhir musim 2018 ini.
Berbagai upaya dilakukan agar Dovi mau bertahan dan kembali membela Ducati.
(BACA JUGA: Awas.. Ini 7 Model Pelat Nomor yang Diincar Polisi di Operasi Patuh Jaya)
Usai MotoGP Amerika, berhembus kabar kalau Dovi dan Ducati sudah menemui kesepakatan soal kontrak baru.
Dovi mempermasalahkan gaji yang kecil dibandingkan upah yang didapat Lorenzo yakni 12 juta euro per musim.
Sementara Dovi hanya mendapatkan penghasilan 1,5 juta euro per tahun.
Dilansir dari Speedweek, Ducati menyerah dan melakukan hal yang diluar dugaan.