MOTOR Plus-online.com - Andrea Dovizioso memang bukanlah penggemar penambahan winglet pada motornya.
Dia pun sempat menjadi pembeda pada sesi latihan bebas MotoGP Spanyol.
Dovizioso tetap kekeh tampil polosan ketika hampir seluruh penunggang Desmosedici menyematkan winglet pada bodi motor mereka.
"Kami rasa tidak akan mencoba untuk menggunakan winglet," kata Dovizioso dikutip dari Motorsport.
(BACA JUGA: Hasil QTT MotoGP Spanyol: Cal Crutchlow Sikat Pol Position Patahkan Rekor Marquez)
"Secara kertas itu perlu, tapi saya ingin kami melaluinya tanpa menggunakan winglet. Saya pikir lebih penting bagi kami untuk bisa tampil cepat tanpa winglet," ucap dia menambahkan.
Pembalap asal kota Forli itu sempat menghentak pada sesi latihan bebas kesatu (FP1) ketika mencetak waktu lap tercepat.
Namun, penampilannya terus menurun pada dua sesi berikutnya.
Setelah FP3, Dovizioso menduduki posisi ke-11 dan terpaksa memulai kualifikasi dari sesi pertama.
(BACA JUGA: Kenaikan Gaji Ditolak Mentah-mentah Oleh Ducati, Andrea Dovizioso Beri Peringatan!)
Pada seri balap yang digelar di Sirkuit Jerez tersebut, Andrea Dovizioso hanya mampu mencetak waktu lap terbaiknya 1 menit 38,511 detik.
Torehannya tersebut masih lebih lambat 0,809 detik dari catatan terbaik milik penghuni posisi pertama, Marc Marquez (Repsol Honda).
Hasil buruk ketiga sesi yang dijalani nampaknya telah membuat Dovizioso mengubah pikirannya.
Sejak sesi latihan bebas terakhir atau FP4, Dovizioso memasang fairing untuk pertama kalinya pada akhir pekan ini.
Raihan waktunya pun membaik.
Dovizioso memimpin kualifikasi kesatu dengan catatan waktu 1 menit 38,074 detik.
Balapan seri keempat MotoGP Spanyol akan digelar pada Minggu, 6 April 2018, pukul 19.00 WIB.