Find Us On Social Media :

Serangan Andrea Dovizioso, Ada Dua Kesalahan Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo di MotoGP Spanyol

By Niko Fiandri, Senin, 7 Mei 2018 | 14:57 WIB
Kecelakaan tiga pembalap sekaligus di MotoGP Spanyol (Twitter - CRASH.NET/MotoGP ‏)

MOTOR Plus-Online.com - Andrea Dovizioso yakin dirinya benar sebagai salah satu pembalap yang terlibat tabrakan dengan Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa di MotoGP Spanyol.

Di  MotoGP Spanyol lap ke-17 dan tikungan ke-6 tabrakan beruntun dialami Lorenzo, Pedrosa, dan Dovizioso. 

Andrea Dovizioso menyebut dua kesalahan Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa sampai akhirnya terjadi insiden.

1. Dani Pedrosa enggak waspada dan Jorge Lorenzo enggak peduli.

(BACA JUGA: Bocor.. Dani Pedrosa Bongkar Percakapan FIM MotoGP Steward Setelah Insiden di MotoGP Spanyol)

"Dani dan Jorge salah. Tapi, Dani jadi pemicu tabrakan. Dani posisinya di belakang saya Jorge. Pembalap yang dibelakang sudut pandangnya jauh lebih baik saat melihat pembalap di depannya. Seharusnya dia bisa waspada dengan apa yang terjadi di depannya," jelas Dovizioso kepada SpeedWeek.com.

"Dani jadi lebih kencang dari normalnya setelah saya out dan Jorge masuk lagi ke jalur dalam," urai Dovizioso. 

"Jorge enggak peduli di belakangnya. Jorge langsung kencang, tapi mendadak Dani masuk dari dalam," kata Dovizioso yang sudah bersama Ducati sejak 2013.

2. "Dani jadi lebih kencang sebelum terjadinya tabrakan. Dia sebenarnya bisa menjaga posisi. Jorge seperti balapan sendirian tanpa memperhitungkan ada pembalap lain," tegas Dovizioso.

Andrea Dovizioso jadi ketinggalan 20 poin dengan Marc Marquez sebagai pimpinan klasemen sementara MotoGP.

Dani Pedrosa tidak bisa menemui Juri Balap MotoGP Spanyol dari keputusannya sudah dibuat.

Tabrakan tiga pembalap di MotoGP Spanyol dianggap kejadian yang bisa dialami siapapun di balapan.