Find Us On Social Media :

Walah... Keputusan Tim Tech3 Ke KTM Sebabkan Efek Domino

By Arseen, Jumat, 11 Mei 2018 | 15:33 WIB
Herve Poncharal (Asphaltandrubber.com)

MOTOR Plus-online.com - kembali menyebabkan efek domino dari keputusan tim Tech3 berpindah haluan dari Yamaha ke KTM.

Ternyata bukan hanya para pebalap tim Tech3 di kelas MotoGP yang menggunakan motor KTM pada musim depan.

Pada musim depan, tim Tech3 yang juga turun di kelas Moto2 juga akan menggunakan motor KTM.

Sejak kelas 250cc berganti format menjadi kelas Moto2 dengan kapasitas mesin 600cc, tim Tech3 memilih menggunakan motor yang dikembangkan sendiri.

(BACA JUGA: Bahaya Pencet Rem Depan Saat Nikung, Video Biker Ini Jadi Buktinya)

Sejak 2010, tim asal Prancis itu menggunakan motor Mistral 610.

"Moto2 adalah kelas yang sangat saya sukai dan di mana kami telah terlibat awal," kata Herve Poncharal dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Sejauh ini kami telah membangun motor kami sendiri. Tetapi, setelah menandatangani kemitraan tiga tahun dengan KTM di kelas MotoGP, masuk akal bagi Tech3 untuk memiliki tim Moto2 yang juga balapan dengan motor KTM."