MOTOR Plus-online.com - Mengisi sebuah tampilan, posisi berkendara dan ketinggian dari suatu motor memang punya pengaruh banyak.
Hal tersebut berkaitan dengan istilah stance, dimana merujuk kepada “sikap” si motor dan penunggangnya.
Kalau mau tahu salah satu stance yang terlihat apik namun fungsional, bisa coba lihat Kawasaki KZ400 yang satu ini.
Dilansir dari Pipeburn.com, Kawasaki KZ400 tahun 1976 custom cafe racer ini digarap oleh Tattoo Custom Motorcycles dari North Carolina, Amerika Serikat.
“Di sana terdapat beberapa hal yang menjadi karakteristik motor buatan Tattoo,” ujar Rudy dari Tattoo MC kepada Pipeburn.com.
(Baca juga: Sangar.. Modifikasi Scrambler Simpel Bermesin Gambot Ini Bikin Penasaran)
“Stance yang lebih rendah, swingarm yang dipanjangkan, proporsi yang lebih baik, ban yang lebih besar dan berprofil kasar, serta powder coating,” tambah Rudy.
Untuk mendandani Kawasaki KZ400 satu ini, mereka bekerja sama dengan 2topia Cycles.