MOTOR Plus-online.com - SIC Racing yang bakal menjadi tim satelit Yamaha di MotoGP tahun depan masih menjadi teka-teki.
Khususnya tentang pembalap yang bakal mengisi dua kursi tim satelit Yamaha itu.
Banyak dikabarkan mempunyai pengaruh untuk memilih pembalap, Valentino Rossi justru membantah tegas.
"Saya tidak tidak memiliki wewenang untuk menentukan pebalap yang bakal turun di tim SIC Racing," ucap Rossi dikutip dari Tuttomotoriweb.
(BACA JUGA : Gagal Pakai Setting Elektronik Baru di MotoGP Ceko, Valentino Rossi Langsung Komentar Begini)
Namun, satu tempat dikabarkan sudah menjadi menjadi milik anak didik Valentino Rossi, Franco Morbidelli.
Sedangkan Rossi berusaha memberikan informasi tentang satu kursi sisanya yang sedang diperebutkan.
"Sejauh yang saya mengerti, saya tidak banyak mengetahui, ini akan menjadi motor yang diperebutkan antara Fabio Quartararo dan Alvaro Bautista," kata Rossi..
Nama Fabio Quartararo muncul ke permukaan usai pebalap Prancis itu menjalani musim ini dengan performa impresif di kelas Moto2.