MOTOR Plus-online.com - Galang Hendra punya cerita menarik saat turun di kejuaraan dunia WSSP 300.
Dengan perawakan yang mungil, Galang ternyata sempat enggak diperhitungkan pembalap dunia yang lain.
Tahun lalu Galang Hendra memulai balapan dunia WSSP 300 sebagai pembalap wildcard.
Galang Hendra berada di tim Biblion Yamaha Motoxracing dengan motor YZF-R3.
(BACA JUGA: Pakai Pelat Nomor Palsu Dilarang, Begini Prosedur Ganti Pelat Nomor yang Rusak)
Di kejuaraan nasional, Galang Hendra yang binaan Yamaha Indonesia Motor Mfg sudah punya segudang prestasi.
Bikin kejutan di kejuaraan dunia setelah jadi juara seri WSSP 300 di Jerez, Spanyol.
"Serius atau enggak nih balapan? Kesan mereka begitu. Seri sebelumnya di Portimao (Portugal, red) pembalap luar negeri melihat saya biasa saja. Bisa dibilang enggak dianggap," bilang Galang Hendra Pratama, Selasa (28/8/2018).
Tapi, pas WSSP 300 Jerez tahun dari FP1 sampai FP4, baru deh Galang Hendra bikin pembalap luar negeri melek.
(BACA JUGA: Tampangnya Sudah Bocor, Ini Tanggal Launching Yamaha R25 Terbaru?)