MOTOR Plus-online.com - Sejatinya Yamaha Aerox hanya bisa melibas jalur aspal licin.
Tapi karena kecintaan akan modifikasi, konsep apapun bisa saja dibenamkan.
Hanya dengan memandangnya sekilas kita sudah tahu ini Aerox yang melawan kodrat sebagai skutik perkotaan.
Dari depan, ubahan di bagian ini tergolong berbobot.
(BACA JUGA: Nekat Potong Jalan, Driver Ojol Terjungkal Ditabrak Pemotor Lain)
Bodi tinggi khas adventure dengan meninggikan sokbreker depan.
As sokbreker lalu ditutup cover karet khas trail.
Garpu depan lantas dikombinasi dengan sistem pengereman cakram ganda.
Terlihat dari adanya piringan cakram di sebelah kiri.