Find Us On Social Media :

Spesialis Duplikat Kunci, Hitungan Menit Bisa Menduplikat Berbagai Macam Kunci

By Arseen, Senin, 15 Oktober 2018 | 09:54 WIB
Alat duplikasi kunci teknologi CNC bikin kunci apa saja lima menit langsung jadi (Otomotif/Andhika Artawhijaya)

MOTOR Plus-online.com - Mau menduplikat kunci motor kesayangan? bisa langsung ke  Jl. Tole Iskandar No.3, Depok Timur, Depok, Jawa Barat, nih.

Pasalnya, Iyan Suyanto dari Tiam Kunci, sudah menggunakan mesin duplikat kunci berbasis computerized.

"Belum dinamain, tapi ini sistemnya sudah seperti mesin CNC," tukas Iyan Suyanto.

Pria yang juga selaku operator alat tersebut, mengatakan kalau sistem kerja alat tersebut mula-mula menganalisis lekukan gigi anak kunci yang akan diduplikasi, lalu disimpan di dalam memori komputernya.

(BACA JUGA: Emak-emak Hamil Bawa Mobil, Enggak Tahunya Perutnya Kram, 7 motor Jadi Korban di Sidoarjo)

Setelah 'dibaca' oleh sistem komputer alat tersebut, anak kunci asli dilepas, lalu dipasang anak kunci yang masih 'mentah' pada dudukannya.

Hal itu untuk dibentuk mata atau geriginya sesuai anak kunci aslinya.

"Alat ini bisa buat copy berbagai model anak kunci. Baik yang geriginya di samping maupun di tengah seperti pada kunci kontak kendaraan keluaran terbaru. Lama pengerjaan hanya 5 menit saja," ucapnya.

Berbeda kalau pakai mesin duplikat kunci model konvesional, bisa di atas 5 menit.

(BACA JUGA: Begini Kondisi Korban Yang Ditabrak Emak-emak Hamil Naik Mobil di Sidoarjo Gara-gara Perutnya Kram)

"Itu pun hasilnya kadang tidak presisi. Kalau pakai mesin ini dijamin 100% presisi, kami garansi," yakin Iyan Suyanto.

Namun bila duplikasi kuncinya pakai alat ini, Anda mesti keluar kocek lebih banyak dibanding pakai alat duplikat konvensional.

"Untuk anak kunci model biasa (gerigi samping), biayanya sekitar Rp 100 ribu. Sedangkan yang geriginya di tengah atau kita sebut model kir, mulai Rp 200 - 250 ribu." kata Iyan Suyanto.

"Semua itu tergantung tingkat kesusahannya. Kalau pakai alat biasa hanya Rp 50 ribu - 150 ribu," pungkas Iyan.