Find Us On Social Media :

Aneh Tapi Nyata, Pom Bensin Disulap Jadi Lokasi Pernikahan, Karyawan Pertamina Mah Bebas

By Ahmad Ridho, Senin, 15 Oktober 2018 | 19:00 WIB
Pom bensin disulap jadi lokasi pesta pernikahan. (Twitter @Erlz_)

MOTOR Plus-online.com - Siapapun tahu, pom bensin atau SPBU merupakan tempat untuk mengisi bahan bakar.

Pom bensin biasanya banyak dijumpai di jalan raya dan tersebar di seluruh Indonesia.

Fungsi pom bensin hanya sebatas untuk mengisi bensin.

Tapi kalau peruntukan pom bensin berubah, tentu hal itu jadi perhatian bahkan menimbulkan kontroversi.

(BACA JUGA: Emak-emak Hamil Bawa Mobil, Enggak Tahunya Perutnya Kram, 7 motor Jadi Korban di Sidoarjo)

Sama seperti foto unggahan pemilik akun twitter @Erlz_.

Pemilik akun enggak merinci lokasi pom bensin yang digunakan sebagai tempat perhelatan pernikahan.

Di sana lengkap di seting menggunakan tenda, pelaminan, salon bahkan ada hiburannya juga.

Padahal hal ini sangat berbahaya kalau ada tamu undangan atau keluarga yang membuang puntung rokok sembarangan.