MOTO Plus-online.com - Motor Desmosedici GP19 yang nantinya akan digunakan oleh Ducati di MotoGP musim depan ternyata lebih mudah untuk dikendarai.
Hal tersebut disampaikan oleh Michele Pirro, pembalap penguji Ducati.
Motor Desmosedici memang jadi motor yang lebih bersahabat untuk dikendarai semenjak kedatangan Lugi Dall'igna di Ducati.
Sejak 2016 lalu, Ducati sudah berhasil memenangkan balapan sebanyak 14 kali melalui tiga orang pembalap, Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo, dan Andrea Iannone.
Merinding! Video Kota Boyolali Diserbu Ribuan Motor Gara-gara Hal Ini
Gesits Resmi Diperkenalkan Jokowi, Panglima TNI Pesan Ribuan Unit Untuk Operasional Babinsa
Musim 2019, pabrikan asal Borgo Panigale, Italia, itu pun sudah mempersiapkan Desmosedici GP19.
Michele Pirro sudah menguji coba motor yang akan digunakan Andrea Dovizioso, Danilo Petrucci, dan Jack Miller pada musim depan di Valencia.
"Motor itu mudah dan menyenangkan untuk dikendarai, tetapi sulit untuk benar-benar menganalisisnya, karena datanya elektronik," kata Michele Pirro dilansir dari GPOne.