MOTOR Plus-online.com - Pasang lampu projektor di motor biayanya memang bervariasi di beberapa bengkel.
Salah satu bengkel di Jakarta Selatan, harga paket lampu projektor mulai dari Rp 950 ribu.
Tentunya bukan cuma menambah kegantengan motor, tapi penggunaan lampu projektor sangat membantu ketika riding malam.
Karena selain sinarnya tajam, jangkauan projektor juga lebih luas daripada lampu biasa.
Viral, Kontroversi Penilangan Moge Tanpa Pelat Nomor Berlanjut, Polisi Malah Bilang Begini
Sering Kecelakaan, Banyak Pemotor Enggak Paham Arti Garis Lurus Tanpa Putus di Jalan Raya
Selain itu pemasangan projektor juga ada paket-paketnya sob.
“Pilihan paketnya mulai dari 1 hingga 4 projektor. Ukuran dan jenisnya juga beragam ada model HID atau LED,” terang Annas Qoribi, pemilik Baron Technical, bengkel kelistrikan motor.
Jenisnya sendiri terbagi lagi, bisa pakai produk projektor headlamp aftermarket atau OEM copotan mobil.