Find Us On Social Media :

Diikuti Teknisi dari 8 Negara, Apa Saja Sih yang Diuji Buat Jadi Teknisi Terbaik Honda se-Asia Oceania?

By Fadhliansyah, Kamis, 20 Desember 2018 | 13:30 WIB
Empat teknisi berprestasi dari bengkel resmi sepeda motor Honda (AHASS) di berbagai daerah bersaing (Candra)


MOTOR Plus-online.com - MPM Learning Centre di Sidoarjo sedang diramaikan oleh teknisi Honda dari berbagai negara (19-20/12/2018).

Tepatnya sebanyak 23 orang teknisi dari 8 negara ini mengikuti ajang adu kemampuan di Honda Asia-Oceania Motorcycle Technician Skill Contest 2018.

Ajang ini dibagi jadi dua kelas, yaitu reguler dan big bike.

Perwakilan dari Indonesia berjumlah 4 orang dari bengkel resmi motor Honda (AHASS).

Baca Juga : Gampang! Begini Caranya Bikin Pengereman Honda Vario 125 dan 150 eSP Tambah Pakem

Baca Juga : Wuih! Upside Down Yamaha Xabre Bisa Dicangkok ke V-ixion, Begini Caranya

General Manager Technical Service Division PT Astra Honda Motor, Wedijanto Widarso mengatakan teknisi Honda bisa menunjukkan skill terbaiknya dalam memberikan pelayanan purna jual terbaik ke konsumen.

"Ilmu dan pengalaman yang mereka peroleh pada kompetisi digunakan sebagai peningkatan kualitas layanan terbaik bagi konsumen," ucap Wedijanto.

Untuk menjadi teknisi terbaik se-Asia Oceania, ada beberapa aspek uang diuji.

Para teknisi diuji dengan materi uji yang lengkap berupa studi kasus motor Honda.

Baca Juga : Viral, Anggota TNI Ikut Balap Drag Bike di Lampung, Bagaimana Aturannya?

Uji teori meliputi pengetahuan mesin, rangka, kelistrikan, dan teknologi terbaru motor Honda.

Sementara uji praktik meliputi perawatan, analisa teknis dan trouble shooting motor Honda.