MOTOR Plus-online.com - Two Wheel Motor Racing selaku penyelenggara event akbar Asian Road Racing Championship (ARRC), sudah meluncurkan kelas baru.
Kelas baru ini diadakan mulai ARRC musim depan, yaitu kelas Asia Superbike (ASB1000 cc).
Pada kelas baru tersebut, sudah dipastikan ada wakil dari Indonesia, yaitu Ahmad Yudhistira.
Ahmad Yudhistira sebelumnya adalah pembalap ARRC di kelas SS600.
Baca Juga : Sudah Pasti Nih, Ahmad YudhistiraTetap Ngaspal Di Balap Asia
Baca Juga : Alamak, Polwan Cantik Tunggangi New Ninja 250, Senyumnya Bikin Klepek-klepek
Ia pun mengatakan bahwa akan membutuhkan adaptasi untuk balapan dengan motor 1.000 cc.
""Kalau untuk 1000 cc butuh pengetesan, karena saya sendiri belum pernah. Tapi saya rasa cuma butuh adaptasi aja sih," ucap pria yang disapa Yudhis ini beberapa waktu lalu.
Yudhis juga sudah mengkonfirmasi akan tampil di kelas ASB1000 saat dihubungi oleh MOTOR Plus-online.
"Tetap tampil (di ARRC) kelas ASB1000," katanya saat dihubungi lewat WA.