MOTOR Plus-online.com - Buat yang awam akan motor sport 150 cc 2-tak, pasti kaget melihat harga knalpot aftermarket-nya.
Terutama untuk merek-merek luar negeri, harganya bisa lebih dari Rp 4 juta.
Eits, harga itu bisa melambung tinggi, seperti knalpot buatan SP Tadao dari Jepang.
Harganya mencapai Rp 8 juta, apa yang membuat knalpot SP Tadao untuk Kawasaki Ninja 150 mahal?
Baca Juga : Sepak Terjang Yamaha RX-KING Setan, Keok Ditangan Kawasaki Ninja 150R Ini
Untuk apa SP Tadao yang dikenal produsen knalpot motor besar, membuat knalpot untuk motor yang tidak dijual resmi di Jepang?
Rupanya knalpot ini merupakan pesanan dari MSL, salah satu dealer terbesar Kawasaki di Jepang.
Selain Ninja 150 RR, MSL juga memasukan Ninja 150 R untuk pasar Jepang, menarik ya?
Dalam meriset knalpot ini, tim SP Tadao harus berusaha lebih keras, dibanding membuat knalpot untuk motor besar sekalipun.