MOTOR Plus-online.com - Nasib memang tidak ada yang tahu, apalagi untuk pembalap motor yang hidup di kecepatan tinggi.
Seperti yang dialami Sulthan Ramadhan, pembalap dragbike Nasional yang mengalami kecelakaan sampai masuk rumah sakit.
Sulthan yang juga bekerja sebagai penjaga speedshop ini, mengalami kecelakaan saat menyetting motor.
Menurut kabar yang didapat, saat setting motor depan bengkelnya di Depok, Sulthan menabrak mobil yang tiba-tiba muncul.
Baca Juga : Viral, Anggota TNI Ikut Balap Drag Bike di Lampung, Bagaimana Aturannya?
Awalnya dikira cedera Sultan tidak terlalu parah, sehingga cukup dibawa ke tukang urut.
"Tapi saat dicek kembali, Sultan mengalami luka dalam, sekarang masuk ICU di Rumah Sakit Fatmawati," terang M. Rizky alias Em Chocobo, pemilik bengkel Chocobo Racing 35.
Sulthan sendiri, merupakan pembalap yang kemampuannya, banyak dipakai oleh pemilik tim-tim dragbike.
Makanya saat mendengar kabar Sulthan kecelakaan, beberapa pemilik tim dragbike bahkan menjual motornya, demi membantu meringankan biaya rumah sakit Sulthan.
Karena dari kabar yang didapat, baru 2 hari Sulthan dirawat saja billing rumah sakitnya mencapai Rp 70 juta.