Find Us On Social Media :

High Heels Bisa Bikin Celaka, Wanita Lebih Aman Naik Motor Pakai Sepatu Ini

By Reyhan Firdaus, Senin, 21 Januari 2019 | 14:54 WIB
Rider wanita di atas Yamaha NMAX (Yamaha Japan)

MOTOR Plus-online.com - Sepatu jenis high heels atau hak tinggi, banyak dipilih rider wanita saat naik motor.

Padahal, sepatu model high heels itu kurang aman, saat dipakai riding naik motor.

Banyak kasus kecelakaan seperti joki drag Jesika Amelia terjadi, akibat kurang hati-hati dalam memilih sepatu.

Nah daripada high heels, wanita lebih aman naik motor pakai sepatu ini.

Baca Juga : Dunia Balap Berduka, Joki Seksi Jesika Amelia Tabrakan, Motor Kawasaki Ninja 150 Terbang ke Tempat Sampah

Baca Juga : Bogor Mencekam! Bentrok Tukang Ojek vs Debt Collector Berakhir Penusukan, Mobil Polisi Dikepung

Selain lebih aman, sepatu model ini juga membuat kaki, lebih menapak di aspal lho!

Sepatu yang lebih cocok itu, yang model solnya datar, namun tetap tinggi.

Rider wanita dengan sepatu boots (wide.piaggiogroup.com)

Semisal sepatu boots yang biasa dipakai bikers pria, atau sepatu tactical boots.

"Umumnya sepatu yang model solnya datar tetapi tinggi. Sekarang sudah banyak kok sepatu lady biker yang model solnya tinggi," jelas Rhika Noni, penggagas Forum Komunikasi Ladys Biker Indonesia (Formasi Labirin).